Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
Posted by : Unknown Kamis, 16 Mei 2013

 Ancelotti saat merayakan gelar juara PSG (Foto: Reuters)
PARIS - Carlo Ancelotti memberikan sedikit bocoran terkait isu dirinya akan melatih Real Madrid musim depan. Pelatih Paris Saint Germain ini menyatakan bakal memberikan klarifikasi pada Jumat, besok.

Dalam beberapa pekan terakhir, isu Carletto -sapaan akrab Ancelotti- ke Madrid kian santer berembus. Mantan pelatih AC Milan akan menggantikan posisi Jose Mourinho yang hampir dipastikan keluar dari Santiago Bernabeu dan kembali merapat ke Chelsea.

Pihak PSG sendiri nampaknya mulai memberikan lampu hijau untuk Madrid. Bos besar Les Parisiens, Nasser Al-Khelaifi bahkan sempat mengatakan apabila proyek besar PSG akan tetap jalan meski tanpa Ancelotti, meski musim ini allenatore Italia sukses memberikan gelar juara Ligue 1 yang telah 19 tahun tidak didapat PSG.

Jumat, besok, Al-Khelaifi akan bertemu dengan Ancelotti untuk membahas masa depan. Setelah itu, baru-lah Ancelotti angkat bicara dan memberikan kepastian.

“Jumat, saya akan mengklarifikasi masa depan, setelah bertemu dengan presiden(Al-khelaifi). Sejauh ini, peluangnya 50 persen saya bertahan dan 50 persen pergi,” tandas Ancelotti sebagaimana dikutip Tribalfootball, Kamis (16/5/2013).

Dalam kesempatan ini, Ancelotti juga menepis isu yang menyebutnya telah melakukan negosiasi dengan pihak Madrid. Pelatih yang sukses meraih dua trofi Liga Champions bersama Milan ini menegaskan dirinya belum melakukan pembicaraan apapun dengan presiden klub Madrid, Florentino Perez atau pun Direktur klub, Jose Angel Sanchez. (okezone.com)

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkunjung

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KUMPUL DI SINI - Dawie Heart - Powered by Blogger - Designed by Garuda Indonesia Komunitas -