- Back to Home »
- Berita Populer »
- Hadapi City di WHL, Statistik Spurs Sedang Tak Bagus
Posted by : Unknown
Minggu, 21 April 2013
Jakarta - Walaupun akan bermain di White Hart Lane,
Tottenham Hotspur mungkin akan menghadapi kesulitan karena statistiknya
sedang tidak bagus jika dibandingkan dengan Manchester City.
Berikut ini sejumlah catatan menarik terkait pertemuan kedua tim tersebut di White Hart Lane, Minggu (21/4/2013), seperti dirangkum dari BBC:
Head-to-head
- Manchester City tak terkalahkan dalam lima pertemuan terakhirnya dengan Tottenham, termasuk tiga yang terakhir secara beruntun.
- Pada pertemuan terakhir kedua tim di White Hart Lane, pada Agustus 2011, City menang telak 5-1 dan Edin Dzeko memborong empat gol.
Tottenham
- Pasukan Andre Villas-Boas hanya meraup empat poin dari empat laga terakhirnya. Statistik itu satu poin lebih buruk dibanding pencapaian mereka di fase yang sama di musim lalu.
- Hanya Spurs dan Aston Villa yang belum memiliki angka kandang yang lebih besar daripada poin tandangnya di musim ini. Sejauh ini perolehan angka Spurs adalah sama-sama 29: kandang maupun tandang.
- The Lilywhites selalu kebobolan dalam tujuh pertandingan terakhirnya di liga. Uniknya, di musim ini mereka sempat tujuh kali berturut-turut tidak kemasukan gol, dan itu adalah rekor clean sheet terlama mereka.
- April baru-baru ini menjadi bulan paling "kejam" buat Tottenham, karena telah mengantongi total 35 kekalahan di bulan tersebut di era Premier League.
Manchester City
- City tak terkalahkan dalam 10 laga terakhirnya di liga melawan tim-tim kota London di musim ini (W6, D4). Hanya mereka yang belum pernah kalah dari klub-klub ibukota.
- Skuat Roberto Mancini ini sedang menjadi tim dengan rekor pertahanan terbaik, hanya kebobolan 27 gol.
- Jika dimainkan, Vincent Kompany akan melakoni pertandingannya yang ke-150 di liga bersama City, sedangkan David Silva yang ke-100. (detik.com)
Berikut ini sejumlah catatan menarik terkait pertemuan kedua tim tersebut di White Hart Lane, Minggu (21/4/2013), seperti dirangkum dari BBC:
Head-to-head
- Manchester City tak terkalahkan dalam lima pertemuan terakhirnya dengan Tottenham, termasuk tiga yang terakhir secara beruntun.
- Pada pertemuan terakhir kedua tim di White Hart Lane, pada Agustus 2011, City menang telak 5-1 dan Edin Dzeko memborong empat gol.
Tottenham
- Pasukan Andre Villas-Boas hanya meraup empat poin dari empat laga terakhirnya. Statistik itu satu poin lebih buruk dibanding pencapaian mereka di fase yang sama di musim lalu.
- Hanya Spurs dan Aston Villa yang belum memiliki angka kandang yang lebih besar daripada poin tandangnya di musim ini. Sejauh ini perolehan angka Spurs adalah sama-sama 29: kandang maupun tandang.
- The Lilywhites selalu kebobolan dalam tujuh pertandingan terakhirnya di liga. Uniknya, di musim ini mereka sempat tujuh kali berturut-turut tidak kemasukan gol, dan itu adalah rekor clean sheet terlama mereka.
- April baru-baru ini menjadi bulan paling "kejam" buat Tottenham, karena telah mengantongi total 35 kekalahan di bulan tersebut di era Premier League.
Manchester City
- City tak terkalahkan dalam 10 laga terakhirnya di liga melawan tim-tim kota London di musim ini (W6, D4). Hanya mereka yang belum pernah kalah dari klub-klub ibukota.
- Skuat Roberto Mancini ini sedang menjadi tim dengan rekor pertahanan terbaik, hanya kebobolan 27 gol.
- Jika dimainkan, Vincent Kompany akan melakoni pertandingannya yang ke-150 di liga bersama City, sedangkan David Silva yang ke-100. (detik.com)