- Back to Home »
- Berita Populer »
- Prakiraan Starting XI Madrid di Signal Iduna Park
Posted by : Unknown
Senin, 22 April 2013
MADRID – Real Madrid kemungkinan besar akan menurunkan starting XI:
Diego Lopez, Sergio Ramos, Raphael Varane, Pepe, Fabio Coentrao, Sami
Khedira, Xabi Alonso, Angel Di Maria, Mesut Ozil, Cristiano Ronaldo dan
Karim Benzema.
AS menilai komposisi awal El Real takkan jauh dari prediksi di atas. Minus Alvaro Arbeloa di posisi bek kanan, itulah kekuatan terbaik Madrid saat ini.
Seperti diketahui, Los Merengues akan bertandang ke Signal Iduna Park melawan Borussia Dortmund dalam leg I semifinal Liga Champions pada Kamis (25/4) dinihari dan ganti menjadi tuan rumah pada Rabu (1/5) mendatang.
Klub yang diarsiteki Jose Mourinho itu kehilangan sejumlah pemain ketika menang 3-1 atas Real Betis dalam lanjutan La Liga pada Sabtu kemarin.
Marcelo jadi yang paling parah karena harus absen tiga pekan lantaran cedera hamstring. Bek kiri itu pun dipastikan takkan bisa tampil di kedua laga semifinal.
Sementara Luka Modric menderita cedera paha tapi belum diketahui bakal absen berapa lama. Yang jelas, gelandang mungil asal Kroasia itu diragukan tampil di leg I.
Benzema dan Diego Lopez sebenarnya sempat mengerang kesakitan di akhir laga tersebut tapi setelah melalui pemeriksaan keduanya tidak mengalami cedera. (okezone.com)
AS menilai komposisi awal El Real takkan jauh dari prediksi di atas. Minus Alvaro Arbeloa di posisi bek kanan, itulah kekuatan terbaik Madrid saat ini.
Seperti diketahui, Los Merengues akan bertandang ke Signal Iduna Park melawan Borussia Dortmund dalam leg I semifinal Liga Champions pada Kamis (25/4) dinihari dan ganti menjadi tuan rumah pada Rabu (1/5) mendatang.
Klub yang diarsiteki Jose Mourinho itu kehilangan sejumlah pemain ketika menang 3-1 atas Real Betis dalam lanjutan La Liga pada Sabtu kemarin.
Marcelo jadi yang paling parah karena harus absen tiga pekan lantaran cedera hamstring. Bek kiri itu pun dipastikan takkan bisa tampil di kedua laga semifinal.
Sementara Luka Modric menderita cedera paha tapi belum diketahui bakal absen berapa lama. Yang jelas, gelandang mungil asal Kroasia itu diragukan tampil di leg I.
Benzema dan Diego Lopez sebenarnya sempat mengerang kesakitan di akhir laga tersebut tapi setelah melalui pemeriksaan keduanya tidak mengalami cedera. (okezone.com)