Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
Posted by : Unknown Kamis, 25 April 2013

 Shena dan Vina Panduwinata duet di Gala Show 9 (Foto: Arif/okezone)
JAKARTA - Siapa sih yang tak kenal sosok Vina Panduwinata? Diva pop yang sudah bergelut di industri musik Tanah Air lebih dari 30 tahun itu  tampil mengesankan bersama Shena Malsiana dan Fatin Shidqia.

Shena dan Fatin beruntung mendapat kesempatan duet dengan sang diva di Gala Show 9 X Factor Indonesia.

Ada yang unik dari perkenalan antara Shena dengan penyanyi yang akrab disapa Mama Ina ini. Saat masih kecil, Shena belum mengenal Mama Ina. Ketika ia bersama orangtuanya berkaraoke ria, dia sempat bertanya siapakah penyanyi yang lagunya sedang dinyanyikan?

"Pertama kali lihat Mama Ina itu di video karaoke. Terus aku nanya, ini siapa Ma?" kenangnya saati ditemui di Jakarta, belum lama ini.

Sepanjang bersama Mama Ina, Shena banyak belajar dan memperhatikan secara detail teknik menyanyi di lagu yang akan mereka tampilkan saat sebelum Gala Show berlangsung.

"Kalau karakter Mama Ina itu baik banget. Aku banyak belajar dari beliau. Beliau juga kasih tahu banyak, jadi bukan hanya saat aku lagu pas featuring sama dia saja, tapi pas aku nyanyi lagu sendiri dia juga lihat dan kasih saran banget. Sampai musiknya juga diperhatiin," ujarnya.

Shena duet dengan Vina Panduwinata dengan menyanyikan lagu yang berjudul "Biru". Lagu ini dikenalkan oleh Mama Ina kepada masyarakat pada 1980-an. (okezone.com)

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkunjung

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KUMPUL DI SINI - Dawie Heart - Powered by Blogger - Designed by Garuda Indonesia Komunitas -