- Back to Home »
- Kabar Artis »
- Elva Patty Lolos ke Grand Final di Ajang New Wave International
Posted by : Unknown
Selasa, 07 Mei 2013
JAKARTA - Setelah bertarung bersama 81 peserta dari
50 negara di semi final yang berlangsung di Borodino Hall, Moscow, Rusia
pada 21-22 April lalu, Elva Patty kini dinyatakan lolos dan maju ke
babak grand final di ajang New Wave International of Young Pop Singer Contest 2013.
Grand final akan digelar di Riga Ibu Kota dari Republik Latvia pada 23-28 Juli 2013 mendatang. Dia harus bertarung kembali bersama 16 peserta dari 14 Negara.
"Perasaannya dag dig dug, nervous pasti ada. Tapi yang sangat di sayangkan coba dari awal belajar bahasa Rusia, biar tahu apa yang diomongin, dikomentari. Jadi kemarin itu modal nekat, bodo amat, yang penting nyanyi semaksimal mungkin," ungkapnya saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, belum lama ini.
Menurut Elva, ada beberapa penilian juri sehingga dirinya lolos untuk masuk ke grand final besok. Salah satunya adalah pemilihan lagu dan cara menyanyikan lagu.
"Kita mencari konsep yang tepat, karena kita juga sekaligus mempromosikan Indonesia di negara yang akan aku datangi. Ada beberapa aransenmen etnik Indonesia yang akan aku masukin dalam aransemennya. Agar bisa menarik perhatian dunia terhadap Indonesia," kata Elva.
Elva juga mengincar hadiah lolos ke grand final, di mana peserta akan diberi kesempatan tampil di 100 kafe dari 103 kafe yang tersebar di Belanda.
"Saya bangga banget, saya berusaha untuk tidak menyia-nyiakan kesempatan yang sudah datang kepada saya," katanya.
Penyanyi Indonesia yang pertama kali menjuarai ajang ini adalah Sandhy Sondoro pada 2009.
Grand final akan digelar di Riga Ibu Kota dari Republik Latvia pada 23-28 Juli 2013 mendatang. Dia harus bertarung kembali bersama 16 peserta dari 14 Negara.
"Perasaannya dag dig dug, nervous pasti ada. Tapi yang sangat di sayangkan coba dari awal belajar bahasa Rusia, biar tahu apa yang diomongin, dikomentari. Jadi kemarin itu modal nekat, bodo amat, yang penting nyanyi semaksimal mungkin," ungkapnya saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, belum lama ini.
Menurut Elva, ada beberapa penilian juri sehingga dirinya lolos untuk masuk ke grand final besok. Salah satunya adalah pemilihan lagu dan cara menyanyikan lagu.
"Kita mencari konsep yang tepat, karena kita juga sekaligus mempromosikan Indonesia di negara yang akan aku datangi. Ada beberapa aransenmen etnik Indonesia yang akan aku masukin dalam aransemennya. Agar bisa menarik perhatian dunia terhadap Indonesia," kata Elva.
Elva juga mengincar hadiah lolos ke grand final, di mana peserta akan diberi kesempatan tampil di 100 kafe dari 103 kafe yang tersebar di Belanda.
"Saya bangga banget, saya berusaha untuk tidak menyia-nyiakan kesempatan yang sudah datang kepada saya," katanya.
Penyanyi Indonesia yang pertama kali menjuarai ajang ini adalah Sandhy Sondoro pada 2009.
(okezone.com)