Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
Posted by : Unknown Rabu, 01 Mei 2013

 (Foto: Reuters)
JAKARTA - Kegemarannya akan musik rock, membuat Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengundang band legendaris Metallica untuk tampil di Jakarta.

Rencana tersebut berawal saat Jokowi mendapat tawaran dari seorang promotor, Jonathan Liu, yang berkunjung ke Amerika Serikat dan bertemu dengan pemain bass Metallica, Robert Trujillo.

Jonathan pun menyampaikan hajatnya mengudang Metallica untuk memadukan antara musik rock dengan musik dan tarian Kecak, khas Bali. Dan ide itu pun mendapat antusias oleh Trujillo.

"Kemudian Pak Jonhatan pulang ke Indonesia dan menyampaikan ke saya. Saya setuju sekali. Dan langsung saya tawarkan untuk mainnya di Jakarta," ujar Jokowi di kawasan Sunter, Rabu (1/4/2013).

Setelah berbincang dengan Jonathan, lanjut Jokowi, dirinya menawarkan menwarkan tiga tempat di Jakarta untuk konser, yakni Monumen Nasional (Monas), Fatahillah dan Taman Mini Indonesia Indah (TMII). "Jadi nanti tinggal pilih antara tiga tempat itu. Mudah-mudahan mereka (Metallica)  mau," kata Jokowi.

Menyambung ceritanya, Jonathan telah menyampaikan pada Trujillo bahwa Jokowi merupakan penggemar musik metal dan penggemar berat band Metallica.

"Saya dikirimin gitar bassnya Trujillo, lengkap dengan tanda tangan dan ada CDnya (compact disk). Gitarnya bagus banget. Agak berat, warnanya cokelat. Saya senang sekali. Besok saya tunjukin deh. Pokoknya gitarnya bagus," tambah Jokowi.

Meskipun ada kenangan pahit semasa Metallica datang ke Indonesia, tepatnya di Lapangan Lebak Bulus, Jakarta Selatan tahun 1993 silam, Jokowi penuh harap agar rencana kali ini dapat dijalankan.

"Mudah-mudahan ini jadi. Bakal seru. Tapi ada yang saya takutkan, cuma satu, saya takut rusuh. Mudah-mudahan tidak terjadi rusuh lagi seperti waktu Metallica ke Indonesia yang di Lebak Bulus dulu," tandasnya.
(okezone.com)

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkunjung

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KUMPUL DI SINI - Dawie Heart - Powered by Blogger - Designed by Garuda Indonesia Komunitas -