- Back to Home »
- Berita Populer »
- Schweinsteiger Tidak Kapok Jadi Algojo Penalti
Posted by : Unknown
Rabu, 15 Mei 2013
MUENCHEN – Gelandang milik Bayern Muenchen, Bastian
Schweinsteiger menyatakan mentalnya sudah siap untuk mengeksekusi
tendangan penalti di final Champions League musim ini. Pemain 28 tahun
ini gagal mengekesekusi tendangan 12 pas pada saat babak adu penalti
menghadapi Chelsea di final Champions League musim lalu.
Namun jika pada final Champions League pada musim ini Schweini ditugaskan untuk mengeksekusi tendangan penalti dia menyatakan tidak akan menolaknya dan siap untuk melakukannya.
“Ya kami telah mencoba melakukan tugas ini dengan jernih dan maksud yang baik. Namun terkadang semua tidak berjalan dengan baik,” ujar Schweinsteiger seperti dikutip Soccerway.
“Saya akan mengambilnya dan terus mencoba sebanyak mungkin sampai saya berhasil melakukannya. Jadi jelas jika pelatih ingin saya melakukannya maka saya akan maju.”
Bayern Muenchen saat ini sudah memastikan diri sebagai juara Bundesliga dan akan menghadapi sesama tim Jerman, Borussia Dortmund di final Champions League pada 25 Mei. Selain itu mereka juga akan tampil di final DFB Pokal menghadapi Stuttgart pada 2 Juni. Apabila FC Hollywood mampu memenangi kedua final tersebut maka ini akan menjadi sejarah untuk Bayern Muenchen sebagai tim Jerman pertama yang bisa mendapatkan Treble Winners. (okezone.com)
Namun jika pada final Champions League pada musim ini Schweini ditugaskan untuk mengeksekusi tendangan penalti dia menyatakan tidak akan menolaknya dan siap untuk melakukannya.
“Ya kami telah mencoba melakukan tugas ini dengan jernih dan maksud yang baik. Namun terkadang semua tidak berjalan dengan baik,” ujar Schweinsteiger seperti dikutip Soccerway.
“Saya akan mengambilnya dan terus mencoba sebanyak mungkin sampai saya berhasil melakukannya. Jadi jelas jika pelatih ingin saya melakukannya maka saya akan maju.”
Bayern Muenchen saat ini sudah memastikan diri sebagai juara Bundesliga dan akan menghadapi sesama tim Jerman, Borussia Dortmund di final Champions League pada 25 Mei. Selain itu mereka juga akan tampil di final DFB Pokal menghadapi Stuttgart pada 2 Juni. Apabila FC Hollywood mampu memenangi kedua final tersebut maka ini akan menjadi sejarah untuk Bayern Muenchen sebagai tim Jerman pertama yang bisa mendapatkan Treble Winners. (okezone.com)