Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
Posted by : Unknown Jumat, 10 Mei 2013

 Novita Dewi (foto: X Factor Indonesia)
JAKARTA- Salah satu finalis X Factor Indonesia, Novita Dewi, bertekad untuk memberikan penampilan yang sempurna untuk penonton. Apalagi, salah satu yang akan dinyanyikannya malam ini merupakan pilihan langsung dari penonton.

"Menyanyikan tiga lagu sekaligus, dimana salah satu satunya adalah viewer's choice merupakan tantangan tersendiri, mengingat babak grand final sudah di depan mata, aku harus tampil sempurna" ujar Novita Dewi di sela GR di studio 8, Kebon Jeruk, Jumat (10/5/2013).

Hal serupa juga diungkapkan Nu Dimension, grup asuhan Ahmad Dhani. Nu Dimention akan membawakan lagu “Man in the Mirror” pilihan masyarakat. Lagu itu ia nyanyikan saat berada babak JHV dan membawanya masuk dalam panggung Gala.

"3 buah lagu yang jenis lagunya berbeda semua, memang berat apalagi lagu yang pernah kita bawa dan hasil pilihan masyarakat jadi harus maksimal," ungkap Romy.

Fatin juga mempersiapkan lagu “Grenade” dengan baik. Bagi, Fatin membawakan lagu Grenade di babak 3 besar harus lebih baik dari saat audisi. Lagu Grenade membawa Fatin terkenal, bahkan video audisi Fatin sempat diunggah di situs pribadi Bruno Mars.

"Membawakan lagu pilihan penonton dan lagu yang pernah membawaku terkenal harus aku manfaatkan semaksimal mungkin, karena ini sudah babak grandfinal," jelas Fatin disela GR.

Penasaran dengan aksi ketiga finalis X Factor Indonesia. Saksikan penampilan mereka malam ini mulai pukul 21.00 WIB hanya di RCTI.
(okezone.com)

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkunjung

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KUMPUL DI SINI - Dawie Heart - Powered by Blogger - Designed by Garuda Indonesia Komunitas -