Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
Posted by : Unknown Jumat, 28 Juni 2013


Kaki adalah satu bagian dari tubuh yang kerap dijadikan daya tarik oleh wanita. Kaki yang jenjang, mulus tanpa bekas luka serta bebas bulu adalah idaman setiap wanita. Bagi sebagian besar wanita, bulu kaki dianggap mengganggu dan mengurangi keindahan kaki panjang nan putih menawan. Banyak hal dilakukan untuk menghilangkan bulu kaki namun belum tentu efektif dan salah-salah bisa membuat bulu kaki semakin lebat pertumbuhannya. Bila Anda ingin menghilangkan bulu kaki, maka Anda bisa mencoba salah satu dari tiga cara di bawah ini untuk hasil maksimal dan minim risiko kegagalan.

1. Waxing
Siapa yang tak kenal dengan metode ini. Waxing dikenal ampuh untuk menghilangkan bulu kaki dengan mudah namun menimbulkan rasa sakit luar biasa. Bila Anda ingin melakukan waxing maka Anda bisa melakukannya di klinik kecantikan atau salon terpercaya. Waxing di klinik kecantikan akan dibantu oleh beautycan sehingga rasa sakit yang muncul bisa diredam karena mereka akan melakukan waxing sesuai aturan. Biasanya bila melakukan waxing sendiri, hanya asal-asalan saja. Waxing bisa menghilangkan bulu kaki hingga ke akarnya.

2. Sugaring
Bila Anda ingin menghilangkan bulu kaki dengan bahan-bahan alami maka Anda bisa melakukan sugaring di rumah. Sugaring relatif lebih aman karena tidak menggunakan bahan kimia dalam prosesnya. Krim untuk sugaring terbuat dari satu cangkir gula dengan satu perempat cangkir jus lemon (jeruk nipis juga bisa digunakan). Panaskan dengan api kecil sampai gula bentuknya berubah jadi karamel. Setelah itu dioles ke kaki menggunakan spatula dan tutup dengan kain hingga kering. Setelah kering Anda bisa membuka kain dan bulu kaki Anda akan tercabut.

3. Elektrolisis
Metode elektrolisis bisa menghilangkan bulu kaki dan bulu lain yang berada di tubuh secara permanen. Proses elektrolisis sendiri menggunakan jarum untuk menghancurkan sel yang bertanggung jawab untuk pertumbuhan rambut. Elektrolisis hanya bisa dilakukan oleh ahli yang sudah berlisensi. Anda bisa datang ke klinik kecantikan yang memiliki elektrolisis treatment. Dengan elektrolisis, bulu kaki hilang selamanya dan kulit Anda akan mulus bak putri raja.
Tiga cara di atas bisa Anda coba untuk membuat kaki Anda semakin indah dipandang mata. Namun bila Anda ingin terlihat cantik alami, maka biarkan saja bulu kaki tetap ada, karena sebenarnya bulu kaki juga bermanfaat sebagai penghalau virus dan bakteri yang akan masuk melalui pori-pori kulit. Tetapi bila bulu kaki ini menyebabkan Anda kurang percaya diri, maka menghilangkannya secara permanen bisa menjadi pilihan. Selamat mencoba!
(veale.com)

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkunjung

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KUMPUL DI SINI - Dawie Heart - Powered by Blogger - Designed by Garuda Indonesia Komunitas -