- Back to Home »
- Kabar Artis »
- Empat Kali Konser, Arkarna Tetap Dinanti
Posted by : Unknown
Sabtu, 01 Juni 2013
JAKARTA – Untuk keempat kalinya, Arkarna
sukses menggelar konser di Indonesia. Kehadiran mereka di Tennis
Indoor, Senayan, Jakarta, Jumat 31 Mei 2013 pun untuk membuktikan jika
pelantun “So Little Time” ini masih ada.
Sebelum konser dimulai, terlebih dahulu penonton disuguhkan oleh penampilan Bondan Feat Fade 2 Black dan DJ lokal. Tanpa menunggu lama, Bondan cs pun langsung membakar Tennis Indoor dengan Lagu "Tetap Semangat".
Kemudian dilanjutkan dengan "Kroncong Protol", "Bunga", "Kita Selamanya" dan "Tak Terkalahkan" yang membuat suasana seolah seperti konser mereka sendiri. Bondan Feat Fade 2 Black lalu menutup penampilannya dengan single "Ya Sudahlah" disambut riuh penonton.
Saat yang ditunggu-tunggu pun tiba. Arkarna muncul dengan backgroung lighting panggung berwarna biru dan langsung memainkan "The Future's Overrated". Tanpa perlu basa-basi, Ollie Jacobs cs langsung menggeber beberapa lagu lain seperti, "Draw a Line" dan "Insomnia".
"Senang akhirnya bisa datang kembali kesini," sapa Ollie ramah kepada penonton di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta, Jumat, 31 Mei malam.
Dalam konser tersebut juga sempat ditampilkan sebuah video dari Matt Hart, gitaris mereka yang berhalangan hadir karena cedera. “Saya harap kalian bisa menikmati pertunjukan. Maaf tak bisa hadir di antara kalian," Ujar Matt dalam video tersebut.
Memasuki lagu ketujuh, Ollie memanggil Gubernur DKI Joko Widodo ke atas panggung. Sontak hal ini kembali membuat penonton antusias. Bersama dengan Bondan Prakoso, kolaborasi tersebut menyanyikan "Nonton Bioskop" milik musisi legendaris Benyamin Sueb.
Penampilan Jokowi pun mendapat applaus yang hangat dari para penonton. Bahkan, sambutan tersebut lebih meriah dibandingkan kepada Arkarna.
Arkarna pun kembali melanjutkan aksinya. Lagu-lagu seperti "Rehab" dan "Life Is Free" berkumandang mengundang choir penonton.
Sangat disanyangkan, jumlah penonton tak sepadan dengan keindahan tata lampu dan panggung. Pasalnya, penonton yang hadir tidak lebih dari setengah area Tennis Indoor, Senayan.
Secara keseluruhan Ollie cs membawakan sekira 17 lagu dalam kurun waktu 1,5 jam dan lagu “So Little Time” menjadi sebuah penutup yang manis.(okezone.com)
Sebelum konser dimulai, terlebih dahulu penonton disuguhkan oleh penampilan Bondan Feat Fade 2 Black dan DJ lokal. Tanpa menunggu lama, Bondan cs pun langsung membakar Tennis Indoor dengan Lagu "Tetap Semangat".
Kemudian dilanjutkan dengan "Kroncong Protol", "Bunga", "Kita Selamanya" dan "Tak Terkalahkan" yang membuat suasana seolah seperti konser mereka sendiri. Bondan Feat Fade 2 Black lalu menutup penampilannya dengan single "Ya Sudahlah" disambut riuh penonton.
Saat yang ditunggu-tunggu pun tiba. Arkarna muncul dengan backgroung lighting panggung berwarna biru dan langsung memainkan "The Future's Overrated". Tanpa perlu basa-basi, Ollie Jacobs cs langsung menggeber beberapa lagu lain seperti, "Draw a Line" dan "Insomnia".
"Senang akhirnya bisa datang kembali kesini," sapa Ollie ramah kepada penonton di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta, Jumat, 31 Mei malam.
Dalam konser tersebut juga sempat ditampilkan sebuah video dari Matt Hart, gitaris mereka yang berhalangan hadir karena cedera. “Saya harap kalian bisa menikmati pertunjukan. Maaf tak bisa hadir di antara kalian," Ujar Matt dalam video tersebut.
Memasuki lagu ketujuh, Ollie memanggil Gubernur DKI Joko Widodo ke atas panggung. Sontak hal ini kembali membuat penonton antusias. Bersama dengan Bondan Prakoso, kolaborasi tersebut menyanyikan "Nonton Bioskop" milik musisi legendaris Benyamin Sueb.
Penampilan Jokowi pun mendapat applaus yang hangat dari para penonton. Bahkan, sambutan tersebut lebih meriah dibandingkan kepada Arkarna.
Arkarna pun kembali melanjutkan aksinya. Lagu-lagu seperti "Rehab" dan "Life Is Free" berkumandang mengundang choir penonton.
Sangat disanyangkan, jumlah penonton tak sepadan dengan keindahan tata lampu dan panggung. Pasalnya, penonton yang hadir tidak lebih dari setengah area Tennis Indoor, Senayan.
Secara keseluruhan Ollie cs membawakan sekira 17 lagu dalam kurun waktu 1,5 jam dan lagu “So Little Time” menjadi sebuah penutup yang manis.(okezone.com)