Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
Posted by : Unknown Kamis, 20 Juni 2013


Pernikahan membawa perubahan tak hanya bagi wanita, tetapi juga bagi pria. Perubahan tersebut ada yang positif dan ada juga yang negatif. Dan semua itu tergantung bagaimana ketika sepasang kekasih yang mengikat janji itu menghadapi hubungan mereka.
Sekalipun perubahan yang dialami pria berbeda-beda dalam pernikahan, tetapi ada beberapa hal yang ternyata dialami hampir semua pria.
Inilah perubahan yang biasa dialami pria setelah mereka menikah...

Berat badan bertambah
Amati saja orang-orang di sekitar Anda yang sudah menikah. Atau lebih mudahnya lihat foto pernikahan kedua orang tua dan amati bagaimana tubuh mereka sekarang. 90% pria yang telah menikah selalu bertambah berat badannya. Beruntunglah mereka yang akhirnya sadar akan kesehatan kemudian pergi ke gym. Tetapi, tak dapat ditolak bahwa berat badan pastinya bertambah setelah menikah.
Apalagi mereka yang biasa hidup sendiri dan menjadi anak kos-kosan, tak biasa memperhatikan asupan dan pola makan. Perubahan dalam pernikahan ini kemudian secara otomatis mengubah angka di timbangan mereka juga.

Lebih rapi
Hanya segelintir pria saja yang jadi tidak rapi soal penampilan setelah menikah. Sebagian besar justru lebih memperhatikan penampilannya. Bisa jadi karena bantuan dari istrinya, sekarang sudah ada yang menata baju di lemari dengan rapi, ada yang menyiapkan baju, ada pula yang menjadi penata fashion dadakan setiap hari.

Lebih bertanggung jawab
Pria menjadi lebih bertanggung jawab ketika sudah menikah. Mungkin beberapa masih suka bermain dan berkumpul bersama teman-temannya. Tetapi percayalah bahwa ia tentunya ingat istri dan rumah. Dan akan memberikan yang terbaik bagi istri dan keluarganya dengan penuh tanggung jawab.

Penghasilan bertambah
Kalau kata orang-orang tua sih memang pasangan baru itu ada rejekinya sendiri, sehingga penghasilan juga bertambah. Tetapi, sebut saja ini adalah sebuah bentuk dari tanggung jawab pria kepada keluarganya, yang berusaha mencukupi kebutuhan keluarga dengan mencari penghasilan lebih banyak.
Dan inilah mengapa seiring bertambahnya waktu, rumahpun terbeli, mobil terbeli, dan semua kebutuhan keluarga terbeli.

Lebih mudah bergaul
Katakan saja saat single dulu, ia hanya gemar berkomunikasi dan ramah pada orang-orang yang terdekat saja. Tetapi, kini ia jadi lebih ramah pada tetangga. Mengenal satpam di kompleks perumahan Anda, dan berbincang soal apapun dengan orang yang baru saja ia kenal.
Pria memang jadi lebih ramah dan mudah bergaul ketika sudah menikah.

Kesehatan lebih baik
Kondisi kesehatan pria yang sudah menikah cenderung lebih baik ketimbang masih sendiri. Karena sudah ada partner yang menemani, soal makanan, soal kebersihan, ada yang mengingatkan. Apalagi jika punya pasangan yang peduli akan pentingnya kesehatan, ia juga akan termotivasi untuk menjaga tubuhnya sendiri.
Itulah perubahan-perubahan positif yang dialami pria setelah menikah. Semoga perubahannya terbatas sampai di sisi positif saja ya, sehingga rumah tangga di Indonesia minim angka perceraiannya. (vem/bee)

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkunjung

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KUMPUL DI SINI - Dawie Heart - Powered by Blogger - Designed by Garuda Indonesia Komunitas -