Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
Posted by : Unknown Minggu, 07 Juli 2013



Milan - Optimisme Mauro Icardi menggunung setelah resmi menjadi pemain Inter Milan. Mantan pemain Sampdordia itu tak ragu memasang target juara musim depan.

Didatangkan dari Sampdoria awal musim 2013-14, pemain 20 tahun ini bertekad membangun kembali kejayaan Inter yang sempat terpuruk di musim 2012-13 dengan hanya mampu menduduki peringkat sembilan.
Pemain yang akan mengenakan nomor punggung 9 ini menargetkan bisa menjuarai gelar juara Liga Seri A Italia musim depan. Inter terakhir kali juara Liga Seri A pada 2009-2010 saat masih dibesut pelatih kontroversial, Jose Mourinho.

“Tak akan mudah mengenakan nomor punggung 9 di klub besar seperti Inter, tapi saya tak takut. (pelatih Walter) Mazzarri telah mengatakan kepada saya bahwa saya akan menjadi pemain penting dan saya harap tidak akan mengecewakannya,” kata Icardi seperti dilansir Canarias 7.
“Saya ingin mencetak banyak gol dan membantu Inter berjuang meraih Scudetto lagi,” ia menambahkan.
Icardi juga mengungkapkan alasannya bergabung bersama Tim Biru Hitam, disaat banyak klub besar yang juga berminat memakai jasanya.

“Ada banyak tim yang ingin mengontrak saya sebelum saya memilih Inter, tapi tidak ada yang sama pentingnya dengan Inter. Saya ingin menorehkan nama saya di prestasi klub dalam lima tahun ke depan,” ia memungkasi.

Di masa remajanya, Icardi sempat berpindah-pindah tim junior. Setelah enam tahun di klub lokal Vecindario, Spanyol, sejak musim 2002, Icardi sempat mencicipi didikan La Masia selama tiga tahun hingga 2011. Setelah itu, ia hijrah ke akademi Sampdoria dan diorbitkan ke skuad utama pada musim 2012-13.
Di musim perdananya bersama Il Samp, sang bomber langsung mendapat tempat utama. Icardi mencetak 11 gol dari 33 pertandingan di Seri A. (inilah.com)

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkunjung

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KUMPUL DI SINI - Dawie Heart - Powered by Blogger - Designed by Garuda Indonesia Komunitas -