Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
Posted by : Unknown Senin, 26 Agustus 2013



Ajang Miss World 2013 yang akan diselenggarakan pada 7 September 2013 mendatang di Nusa Dua, Bali, dengan tegas ditolak Ormas Front Pembela Islam (FPI). Sikap penolakan itu dikeluarkan setelah sebelumnya dibahas di Forum Musyawarah Nasional (Munas).
"Kalau menanggapi soal Miss World kita tolak, bahkan bukan hanya FPI, tetapi MUI juga. Cuma FPI punya sikap, kalau tetap diadakan kita akan tetap uber panitianya. Kalau aparat masih melindungi akan kita tolak," ujar Misbahul Anam, Sekertaris Majelis Syuro DPP FPI, saat dihubungi, Senin (26/8).
 
FPI beranggapan, adanya ajang kontes kecantikan tersebut, moral masyarakat bisa rusak. Apalagi sebagai orang timur, kompetisi seperti itu bertentangan dengan nilai budaya.


"Soalnya nggak ada landasan, itu merusak moral adat timur, itu sudah melanggar batas kesantunan kita," katanya.
Seperti diketahui, Indonesia untuk pertama kalinya menjadi tuan rumah kontes kecantikan internasional, Miss World 2013. Ajang tersebut akan diikuti kurang lebih 153 negara dan menjadi peluang promosi budaya dan pariwisata Indonesia ke kancah dunia. (kapanlagi.com)

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkunjung

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KUMPUL DI SINI - Dawie Heart - Powered by Blogger - Designed by Garuda Indonesia Komunitas -