- Back to Home »
- Cantik »
- Pakai Kondisioner Dengan Benar, Rambut Lebih Sehat
Posted by : Unknown
Selasa, 24 September 2013
Sudahkah Anda memakai kondisioner setelah keramas? Kondisioner adalah
bahan terbaik untuk memiliki rambut yang sehat dan berkilau. Mungkin
terlihat remeh, namun menggunakan kondisioner yang tepat akan memberi
hasil maksimal.
Pakai di Separuh Rambut
Trik ini
sudah banyak diketahui, pakailah kondisioner hanya di separuh bagian
rambut. Hindari kondisioner menyentuh kulit kepala, karena akan membuat
rambut lepek, berminyak dan lebih cepat kotor.
Untuk Rambut Berwarna
Diperlukan
perawatan lebih untuk rambut yang diwarnai. Selain menggunakan
kondisioner bilas setelah keramas, akan lebih baik jika Anda menggunakan
kondisioner tanpa bilas setelah rambut kering. Pakai di separuh rambut,
terutama di bagian ujung rambut.
Pilih Shampo Tepat
Untuk
memberi hasil maksimal, gunakan shampo yang tepat. Ada beberapa shampo
yang berpasangan dengan kondisioner. Sebenarnya ini tergantung kecocokan
rambut Anda. Selama rambut Anda cocok, menggunakan shampo dan
kondisioner berbeda jenis bahkan merek bisa dilakukan.
Pakai Sisir Agar Rata
Kadang
kondisioner yang pekat sulit diratakan. Karena itu, Anda membutuhkan
bantuan sisir untuk membuatnya rata. Cara ini tampak sepele namun bisa
berfungsi maksimal meratakan kondisioner di seluruh bagian rambut. (vemale.com)