- Back to Home »
- Berita Terkini »
- Balotelli: City Tak Akan Pecat Mancini!
Posted by : Unknown
Sabtu, 23 Februari 2013
Milan - Penyerang AC Milan, Mario Balotelli, tak percaya jika
Roberto Mancini akan dipecat dari kursi pelatih andai Manchester City
gagal mempertahankan gelar Liga Inggris.
Menurut
Balotelli, Mancini merupakan pelatih paling baik yang pernah ditemuinya.
Mantan penyerang The Citizens itu tak mau manajemen klub menendang
Mancini.
Penggawa Timnas Italia itu, pun menilai tak ada pelatih
sehebat Mancini yang mampu memberikan tiga piala bergengsi di Liga
Inggris dalan kurun waktu tiga tahun.
Mancini mulai menjadi juru
racik Manchester City tahun 2009. Dalam waktu tiga tahun, pelatih asal
Italia itu sudah memberikan tiga piala bergengsi di Inggris, yakni FA
Cup (2010/11), Premier League (2011/12) dan FA Community Shield (2012).
Melihat
kilauan prestasi yang dihadirkan Mancini, Balotelli menyebut tak ada
yang bisa menyaingi kecemerlangan mantan pelatihnya itu, termasuk Sir
Alex Ferguson dari Manchester United.
"Lihatlah keberhasilan
Mancini membawa Piala FA dan menjuarai Liga Inggris setelah 40 tahun
City tak berhasil menjadi kampiun. Bahkan, Sir Alex Ferguson tak bisa
menyamai prestasi dia," ucap Mario Balotelli, seperti dilansir The Sun.
"Jika
Anda bertanya kepada saya siapa yang diingikan City untuk bertahan,
maka jawabannya adalah Mancini. Dia bukan sebagai pelatih saja tetapi
juga sebagai teman para pemain The Citizens,” tukas Balo yang kini
berusia 22 tahun.
Selama menukangi City, Mancini sudah memberi
kemenangan sebanyak 299 kali dari 534 laga yang dilakoni. Dari data
statistik, persentase kemenangan Mancio bersama City adalah sebesar 56
persen.
sumber : inilah.com