Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
Posted by : Unknown Rabu, 20 Februari 2013


Pengusaha global terus merangsek ke dalam negeri. Jika tidak terus berbenah, pengusaha lokal bisa tergilas. CEO General Electric Jeffrey Immelt mengatakan, pengusaha lokal harus siap bersaing dengan pengusaha global bila masih ingin terus bertahan. Namun ada hal-hal yang harus diperhatikan pengusaha lokal agar bisa bersaing dengan pengusaha global tersebut. 

Berbicara di hadapan Menteri Perdagangan Gita Wirjawan, Ketua Apindo Sofywan Wanandi dan Ketua Kadin Suryo Bambang Sulisto, Jeffrey menuturkan,  perekonomian global saat ini memang sedang resesi, namun di masa mendatang, global akan kembali memimpin dengan segala pertumbuhannya.
"Ada lima hal besar yang harus diwaspadai oleh pengusaha lokal agar bisa bersaing dan bisa bersiap-siap menghadapi serbuan pengusaha global yaitu energi, lokalisasi, manufaktur, industrialisasi dan leadership," kata Jeffrey di kantor Kementerian Perdagangan, Selasa malam (19/2/2013).
Pertama, ketahanan energi. Amerika Serikat kini telah menemukan sumber energi baru yang bisa digunakan untuk beberapa generasi. Imbasnya, Amerika Serikat nanti tidak akan melakukan impor energi khususnya bahan bakar minyak (BBM). 

Penemuan sumber energi baru ini akan membuat Amerika Serikat percaya diri untuk memberikan listrik tanpa subsidi kepada masyarakat. Ini tentu saja akan mengerek pertumbuhan ekonomi global, khususnya Amerika Serikat sendiri serta akan memberikan efek ke negara berkembang, tidak terkecuali Indonesia. Jeffrey mengingatkan bahwa Indonesia juga memiliki sumber kekayaan alam yang harus dikelola secara benar untuk kemakmuran masyarakatnya sendiri. 

Kedua, lokalisasi. Di tengah era globalisasi ini, bisnis semula memang berdasarkan pelayanan (services). Namun saat ini, hal itu sudah berubah dan harus mengedepankan pasar. Artinya, kalau pengusaha itu jeli terhadap pasar, maka dialah yang akan menguasai pasar itu.
Ketiga, manufaktur. Sektor ini menjadi salah satu motor penggerak ekonomi dunia. Beragam pengusaha masuk ke sektor ini karena memang sektor ini dianggap seksi. "Yang penting di industri tersebut adalah harus memperhatikan kontrol dan rantai pasoknya (supplay chain)," tambah CEO terbaik tiga masa versi Majalah Fortune ini. 

Keempat, industrialisasi. Saat ini, industri terus berkembang. Pengusaha juga harus mengikuti fenomena apa saja yang terjadi di masyarakat yang notabene akan menjadi konsumennya. Jeffrey mencontohkan bahwa Facebook bisa tumbuh dengan cepat karena didorong oleh alat (device) yang mampu meningkatkan pertumbuhan bisnisnya. Pengusaha lokal kini pun harus menyiapkan strategi tersebut untuk mendongkrak bisnisnya. 

Kelima, leadership. Secanggih apapun perusahaan, bila tidak dipimpin oleh orang yang berkompeten, maka perusahaan tersebut akan hancur. Jadi, siapkan pemimpin terbaik di perusahaan Anda untuk bisa membawanya bersaing dengan perusahaan global. 

Editor :
Erlangga Djumena
 
sumber :  kompas.com

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkunjung

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KUMPUL DI SINI - Dawie Heart - Powered by Blogger - Designed by Garuda Indonesia Komunitas -