Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
Posted by : Unknown Rabu, 20 Maret 2013

 
Liverpool - Jamie Carragher mengaku sedih melihat Michael Owen harus mengakhiri karier profesionalnya dalam situasi yang tidak ideal. Dia juga menilai Owen seharusnya tidak pindah ke Real Madrid dan Manchester United.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, musim ini akan jadi musim terakhir Owen sebagai pesepakbola profesional. Di musim panas mendatang, pemain berusia 33 tahun itu akan gantung sepatu.

Owen mengawali kariernya di akademi Liverpool dan bersama The Reds dia menjelma sebagai salah satu penyerang paling tajam di Inggris dan Eropa. Puncaknya, Owen meraih Ballon d'Or pada tahun 2001.

Tapi, situasi mulai berubah saat Owen memutuskan untuk meninggalkan Anfield dan menyeberang ke Madrid pada tahun 2004. Di Madrid, dia bukan pilihan utama dan lebih banyak dicadangkan.

Menurut Carragher, kepindahan Owen ke Madrid memang sebuah kesalahan dan awal merosotnya karier Owen.

"Liverpool baru saja merekrut Djibril Cisse dan Milan Baros kembali dari dari Euro 2004 sebagai pemenang sepatu emas. Michael merasa itu waktu yang tepat untuk mencari tantangan baru," kenang Carragher seperti dikutip FOX Sports Asia.

"Saya bilang dia sedang membuat kesalahan karena Madrid adalah klub yang penuh dengan politik dan dia tidak akan bermain. Mereka punya Raul dan Ronaldo, yang selalu bermain. Dan untuk sukses di Madrid, Anda harus lebih dari sekadar pencetak gol, tapi Michael bergeming," sambungnya.

"Dia berpikir bahwa dia adalah yang terbaik dan akan sukses di Spanyol. Dan dalam lingkungan yang sulit, dia masih tampil sangat baik. Meski Real Madrid punya tiga pelatih di musim itu dan kesempatannya tampil sebagai starter terbatas, dia bisa mencetak 16 gol dalam 45 penampilan," kata pemain yang juga akan pensiun pada akhir musim ini tersebut.

Semusim membela Madrid, Owen kemudian kembali ke Inggris di bawah bendera Newcastle United. Namun, Owen tetap tak mampu menunjukkan ketajaman seperti di Liverpool. Dia malah mulai akrab dengan cedera.

Pada tahun 2009, kontrak Owen di Newcastle habis. Carragher mencoba membujuk manajer Liverpool saat itu, Rafa Benitez, untuk merekrut Owen. Tapi, usahanya tak berhasil karena Benitez sudah punya pilihan lain.

Owen akhirnya justru bergabung dengan rival klasik Liverpool, Manchester United. Di mata Carragher, inilah kesalahan kedua yang dibuat Owen.

"Suporter Liverpool tidak terlalu senang dengan cara dia pergi, tapi saya sangat yakin bahwa waktu telah menyembuhkannya dan saya yakin mereka akan menyambut Owen kembali setelah kontraknya di Newcastle habis. Cara pergi dari Liverpool telah membuat Michael sedih dan dia menginginkan kesempatan untuk menebus kesalahan itu," ujar Carragher.

"Saya mengirim SMS ke Rafa Benitez, menjelaskan apa yang bisa didapat Liverpool dari transfer cuma-cuma ini. Namun, Benitez lebih memilih untuk membeli David Ngog."

"Bergabung dengan United adalah sebuah kesalahan. Itu merusak setiap peluangnya untuk memperbaiki hubungan dengan fans Liverpool dan aman saja untuk mengatakan bahwa suporter United tidak pernah benar-benar menyukainya, terlepas dari gol penentu kemenangan yang dia cetak ke gawang Manchester City."

Di MU, Owen memang tak bisa berbuat banyak karena lebih sering dibekap cedera. Dia kemudian pindah ke Stoke City pada awal musim ini. Di Stoke, Owen juga tidak bersinar dan lebih sering jadi cadangan.

"Mungkin dia seharusnya membuat keputusan pensiun beberapa tahun lalu atau mengambil kesempatan bermain di Amerika atau Timur Tengah," kata Carragher.

sumber : detik.com

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkunjung

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KUMPUL DI SINI - Dawie Heart - Powered by Blogger - Designed by Garuda Indonesia Komunitas -