Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
Posted by : Unknown Kamis, 20 Juni 2013

 
Roma - Datangnya striker baru membuat Alessandro Matri terancam tak mendapatkan tempat lagi di Juventus. Tapi, Juve mendapatkan saran untuk tetap mempertahankan Matri pada musim depan.

Juve sudah mendatangkan Fernando Llorente sebagai amunisi baru di lini depan. Tapi, Bianconeri masih memburu satu striker lagi. Mereka saat ini masih berusaha merekrut Gonzalo Higuain atau Stevan Jovetic.

Sebelum Llorente dan striker baru lainnya datang saja, Matri tak selalu dipasang oleh pelatih Antonio Conte. Musim lalu, penyerang berusia 28 tahun itu hanya 10 kali menjadi starter di ajang Seri A. Dengan situasi sekarang, Matri tentu punya lebih banyak kompetitor di lini depan. Ingat, Juve saat ini juga masih diperkuat Mirko Vucinic, Fabio Quagliarella, dan Sebastian Giovinco.

Kendati kontribusi Matri terlihat kurang signifikan, Juve diminta untuk tidak melepasnya. Juve diyakini akan menyesal kalau membuang eks pemain Cagliari itu.

"Dalam opini saya, Juventus akan membuat kesalahan kalau membiarkan dia pergi," kata pelatih veteran asal Italia, Nedo Sonetti, kepada Sport e Vai.

"Saya sebenarnya berpikir dia pantas mendapatkan lebih banyak kesempatan di tim. Meski begitu, dia membuktikan bahwa dia masih bisa menentukan ketika dipasang," ujarnya.

"Pergerakannya bagus, dia kuat secara fisik, dan dia tahu gawang ada di mana. Kenapa Anda akan menyingkirkan hal itu?" tutur Sonetti.









(detik.com)

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkunjung

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KUMPUL DI SINI - Dawie Heart - Powered by Blogger - Designed by Garuda Indonesia Komunitas -