Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
Posted by : Unknown Jumat, 05 Juli 2013


Setiap tahun selalu saja ada gaya rambut yang baru. Tetapi semua gaya rambut itu pada dasarnya mengakar pada gaya yang itu-itu saja, hanya sedikit dimodifikasi.
Bukan bermaksud meremehkan gaya-gaya dasar, namun sebenarnya memang tren yang ada mengacu pada gaya rambut yang tak pernah mati berikut ini:

Gaya rambut wavy
Gaya rambut yang satu ini aplikasi dari keriting namun memberikan efek yang lebih rapi dan manis. Anda tak harus membuat rambut Anda terlalu ikal, hanya memberikan efek volume dan sentuhan gelombang saja.
Bisa diaplikasikan hanya dengan menggunakan peralatan sederhana semacam roll rambut atau koran, tetapi akan lebih efektif hasilnya bila menggunakan curling iron.
Menggunakan curling iron yang dapat menghasilkan wavy sempurna, suhunya perlu diatur hingga 200 derajat celcius, sehingga wavy akan terkunci dan tahan lebih lama. Pengaplikasiannya juga biasanya ditahan 20-30 detik. Agar rambut tidak rusak, gunakan serum terlebih dahulu sehingga dapat melindungi rambut dari panas curling iron.

Gaya rambut layer
Layer akan memberikan aksen yang berbeda bagi setiap potongan rambut. Berfungsi memberikan sentuhan yang berbeda, yang sekaligus melangsingkan. Sehingga mereka yang memilki wajah persegi atau bulat seringkali memilih gaya rambut ini untuk membuat efek wajah lebih langsing.
Layer juga merupakan solusi sederhana sehingga rambut lebih bervolume dan tidak perlu selalu melakukan penipisan rambut.

Gaya rambut poni
Poni selalu memberikan kesan yang berbeda pada setiap potongan rambut. Anda bisa bergonta ganti poni apabila memang selalu ingin tampil dengan gaya rambut panjang dan ingin selalu berbeda. Ada berbagai pilihan gaya poni yang bisa diaplikasikan, mulai dari poni depan, poni samping atau poni layer yang akan memberikan penampilan berbeda pada wajah Anda.

Gaya rambut bob
Gaya rambut yang selalu populer ini sebenarnya sudah ada sejak lama. Namun semenjak Victoria Beckham dan Katie Holmes selalu tampil dengan gaya rambut bobnya, bob style semakin langgeng dan menjadi gaya rambut yang tak pernah mati.
Bisa diaplikasikan dengan aksen layer atau bob classic, Anda bisa menikmati tampilan modern dan fresh dengan gaya yang satu ini. Tinggal disesuaikan saja dengan bentuk wajah Anda, maka gaya rambut bob akan membuat Anda lebih segar. (vemale.com)

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkunjung

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KUMPUL DI SINI - Dawie Heart - Powered by Blogger - Designed by Garuda Indonesia Komunitas -