- Back to Home »
- Marhaban Ya Ramadan 2013 »
- Ben Kasyafani: Awal Puasa Berbeda, Jangan Saling Benci
Posted by : Unknown
Sabtu, 06 Juli 2013
Walau penentuan awal puasa belum diputuskan pemerintah, namun
Muhammadiyah telah menetapkan 9 Juli sebagai hari pertama puasa Ramadan.
Pasalnya penetapan awal puasa ini kadang tidak sama dan hal tersebut
terjadi beberapa kali, sehingga membuat masyarakat bingung. Namun
menurut artis Ben Kasyafani, perbedaan dalam Islam sebenarnya telah terjadi sejak lama.
"
Itu suatu hal yang biasa. Menurut gue wajar. Dari jaman nabi pun
perbedaan terjadi, apalagi kita di jaman yang tidak keturunan nabi. Kita
sesama umat muslim boleh saling mengingatkan apa yang kita sudah
pelajari tentang hal yang dimaksud, yang kita yakini benar. Tapi saat
orang lain tidak sependapat, itu sudah bukan tanggung jawab kita lagi,"
urainya kepada KapanLagi.com®.
Untuk itu suami Marshanda ini, Jumat (5/7), meminta meyakini apa yang telah diyakini dalam mengawali puasa. Bahkan jika perlu memperdalam ilmu agama.
" Kita jalankan saja yang kita yakini benar. Tau dari mana benar atau
tidaknya, itulah sebabnya nabi mewajibkan untuk mengaji atau dalam kata
lain belajar, tentang agama. Jadi kita tau ilmunya, tau dalilnya, tau
hukumnya," kata bapak satu anak itu.
Ben juga berharap tidak ada rasa saling benci di antara kaum muslim kendati berbeda pandangan soal awal puasa.
"
Tidak ada satu pun ajaran dalam muslim yang mengajarkan untuk saling
membenci. Jadi menurut gue jika ada yang bertindak kekerasan atas nama
agama, surely itu bukan beragama," pungkasnya. (kapanlagi.com)