Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
Posted by : Unknown Senin, 08 Juli 2013


Seringkali kita melihat pasangan yang mengubah hubungan mereka di Facebook menjadi 'it's complicated'. Kalau sudah begini, biasanya teman-temannya akan mulai bertanya-tanya kenapa, karena sudah jelas ada masalah yang sedang dihadapi atau bahkan di ambang perpisahan.
Nah, ingin tahu lebih banyak tentang ciri-ciri hubungan cinta yang sedang 'it's complicated'? Cek ciri-cirinya di sini.

Hubungan Tanpa Nama
Mengapa mereka menamai hubungan mereka dengan 'rumit'? Hal itu karena mereka sedang tak bisa dibilang pacaran atau berpisah. Bisa jadi hal ini bukan karena ada masalah, namun karena Anda masih gamang menjelaskan kedekatan Anda dengan seseorang saat ini.

Teman Tapi Mesra
Karena hubungan menjadi tidak jelas, maka seringkali hubungan ini dianggap seperti teman tapi mesra. Tidak ada batasan yang jelas antara persahabatan dan romantisme. Saat ini hubungan semacam ini sudah marak, namun tidak disarankan untuk mengikutinya karena lebih rentan akan sakit hati.

Hubungan Dengan Masa Depan
Seringkali seseorang sudah tahu bahwa hubungannya dengan pasangannya tidak akan pernah terjadi. Namun, di antara keraguan itu, mereka masih mempertahankan kebersamaan ini. Biasanya hal ini terjadi pada mereka yang mengalami masalah perbedaan dan tidak disetujui keluarga.

Hubungan Yang Bisa Mengundang Pihak Ketiga
Setelah 'it's complicated' maka pasangan ini bisa jadi membuka diri dengan siapapun yang memiliki kemungkinan untuk berhubungan dengan Anda. Ini nih yang bisa bikin sakit hati. Ketika hubungan menjadi tidak jelas, kita juga tidak bisa mengecap pasangan kita selingkuh karena hubungan ini terbilang samar.

On-Off
Lain halnya dengan pasangan yang putus nyambung, pasangan dengan jenis hubungan ini seringkali mengalami kebingungan dengan situasi mereka sendiri. Kadang sekat seperti sahabat, kadang tak mau saling pergi seperti cinta mati dan kadang seperti dua orang asing.
Untuk menegaskan atau meneruskan hubungan semacam ini adalah pilihan  Anda. Yang penting, jangan berlarut-larut dalam kegalauan dan kebingungan. (vemale.com)

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkunjung

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KUMPUL DI SINI - Dawie Heart - Powered by Blogger - Designed by Garuda Indonesia Komunitas -