- Back to Home »
- Berita Populer »
- Wenger : Kami Butuh Kualitas Bukan Kuantitas
Posted by : Unknown
Minggu, 14 Juli 2013
JAKARTA - Sepinya aktivitas Arsenal di bursa transfer
membuat pelatih Arsene Wenger angkat suara, dirinya mengungkapkan bahwa
lebih mengutamakan kualitas dibandingkan kuantitas dalam bursa transfer
musim panas ini.
The Gunners telah dikaitkan dengan sejumlah nama besar seperti Gonzalo Higuain, Luis Suarez, dan Wayne Rooney. tetapi dirinya menilai hanya mencari target yang realistis dan berkualitas, sehingga dia meminta agar para fans sabar sembari pihak klub sedang berupaya mendapatkan pemain.
"Mereka semua merupakan target realistis yang berkualitas, tetapi tidak semua dari mereka akan bergabung dengan kami. Semua pemain itu memiliki kontrak dengan klubnya masing-masing dan pihak klub lah yang memutuskan apakah mereka akan pergi dan bergabung dengan kami," ujar Wenger seperti dilansir Sportsmole, Minggu (14/7/2013).
Pada kesempatan yang sama pelatih berusia 63 tahun ini juga menegaskan bahwa klubnya tidak membutuhkan kuantitas melainkan kualitas.
"Para fans, pemain, dan semua pihak selalu mengaitkan nama besar. Tetapi yang terpenting adalah kami tidak butuh jumlah, kami memerlukan kualitas," tutup pelatih berjuluk The Professor ini.
Sejauh ini, klub asal London Utara ini baru mendatangkan satu pemain ke Emirates Stadium, yaitu Yaya Sanogo yang didapatkan secara gratis dari klub Prancis, Auxerre.
(okezone.com)
The Gunners telah dikaitkan dengan sejumlah nama besar seperti Gonzalo Higuain, Luis Suarez, dan Wayne Rooney. tetapi dirinya menilai hanya mencari target yang realistis dan berkualitas, sehingga dia meminta agar para fans sabar sembari pihak klub sedang berupaya mendapatkan pemain.
"Mereka semua merupakan target realistis yang berkualitas, tetapi tidak semua dari mereka akan bergabung dengan kami. Semua pemain itu memiliki kontrak dengan klubnya masing-masing dan pihak klub lah yang memutuskan apakah mereka akan pergi dan bergabung dengan kami," ujar Wenger seperti dilansir Sportsmole, Minggu (14/7/2013).
Pada kesempatan yang sama pelatih berusia 63 tahun ini juga menegaskan bahwa klubnya tidak membutuhkan kuantitas melainkan kualitas.
"Para fans, pemain, dan semua pihak selalu mengaitkan nama besar. Tetapi yang terpenting adalah kami tidak butuh jumlah, kami memerlukan kualitas," tutup pelatih berjuluk The Professor ini.
Sejauh ini, klub asal London Utara ini baru mendatangkan satu pemain ke Emirates Stadium, yaitu Yaya Sanogo yang didapatkan secara gratis dari klub Prancis, Auxerre.
(okezone.com)