Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
Posted by : Unknown Kamis, 29 Agustus 2013



New York - Juara bertahan Andy Murray melangkah mudah ke babak kedua Amerika Serikat (AS) Terbuka. Petenis Skotlandia itu hanya butuh waktu 1 jam 30 menit untuk melalui laga pertamanya.

Menghadapi petenis Prancis Michael Llodra, Kamis (29/8/2013) pagi WIB, Murray menang tiga set langsung 6-2, 6-4, 6-3.

Di babak kedua nanti ia bakal ditantang petenis Argentina Leonardo Mayer, yang mendapatkan tiketnya seusai mengalahkan Victor Hanescu dari Rumania 7(4)-6, 6-4, 6-3, dan 6-7(4).

Babak pertama dan kedua dirampungkan Murray dengan mudah. Memang dia sempat kesulitan menghadapi uletnya pertahanan Mayer, namun akhirnya bisa menembusnya.

Murray sempat ketinggalan lebih dulu di babak ketiga. Tapi Murray segera bangkit untuk membalikkan kemenangan. Murray yang menjadi unggulan ketiga pun kian dominan.

"Sangat sulit untuk berkonsentrasi karena dia pemain yang tak bisa diprediksi. Dia bisa mengembalikan bola yang diarahkan ke kaki, bawah lengan, dan tembakan melintir," kata Murray kepada BBC.

Murray sedang mengincar titel ketiganya di turnamen Grand Slam setelah pada Juli lalu memenangi Wimbledon. Kemenangan pertamanya di Grand Slam adalah di AS Terbuka tahun lalu.

"Bisa berada di sini sangat spesial. Tahun lalu saat menjadi juara, saya sangat terkejut. Sangat menyenangkan bisa bermain tanpa beban juara," ungkap petenis 26 tahun itu.

(detik.com)

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkunjung

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KUMPUL DI SINI - Dawie Heart - Powered by Blogger - Designed by Garuda Indonesia Komunitas -