- Back to Home »
- Ragam »
- Fenomena Maraknya Kawin Kontrak, Bagaimana Menurut Anda Ladies?
Posted by : Unknown
Sabtu, 21 September 2013
Menikah adalah komitmen dua orang untuk hidup bersama hingga maut
memisahkan. Janji yang diikat di depan Tuhan, tidak bisa dipermainkan
apalagi diputuskan begitu saja dengan alasan yang tidak masuk akal.
Namun kini ada fenomena kawin kontrak ladies. Apa itu kawin kontrak?
Kawin
kontrak adalah menikah secara sah, namun dalam jangka waktu tertentu
saja. Setelah itu pasangan yang kawin kontrak akan bercerai. Mereka
bukan menikah karena cinta, tapi hanya karena nafsu semata. Pihak
laki-laki ingin memiliki seseorang untuk memuaskan hasratnya, dan pihak
wanita ada yang terpaksa melakukannya karena perjodohan atau karena
mendapatkan bayaran dari mempelai pria.
Di Indonesia, kawin
kontrak ini sering terjadi di daerah Puncak, Jawa Barat. Fenomena ini
sudah seperti menjadi 'rahasia umum' dan kerap dilakukan oleh pria yang
datang dari luar negeri, 'khusus' untuk 'menikah' kontrak dengan wanita
Indonesia. Hal seperti ini tentu dosa dan dilarang oleh seluruh agama,
namun sampai hari ini masih juga terjadi ladies.
Sedihnya, wanita
menjadi objek eksploitasi dan dinikahi hanya karena hasrat seksual
semata. Padahal pernikahan adalah menyatukan dua cinta, membangun rumah
tangga yang bahagia. Hal itu tidak akan terjadi bila melakukan kawin
kontrak ladies. Karena menikah kontrak tidak akan selamanya dan bila
sudah bercerai, mantan istri tidak akan mendapatkan apapun.
Seperti
apapun bentuknya, kawin kontrak tetaplah merugikan wanita dan menyalahi
aturan pemerintah serta agama. Menikah bukanlah permainan atau komitmen
yang bisa diputuskan begitu saja bila sudah tak lagi berkenan. Menikah
adalah lembaran baru yang suci, bukan hanya pemuas hasrat seksual
laki-laki.
Maraknya fenomena kawin kontrak ini membuat kita
menjadi tahu dan menjaga diri agar tidak terjatuh dalam pusara seperti
ini. Bagaimana menurut Anda tentang kawin kontrak ini ladies? (vemale.com)