Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
Posted by : Unknown Jumat, 12 Juli 2013


Bulan puasa adalah bulan yang penuh ampunan dan nilai ibadah. Berlapar-lapar puasa bisa memberikan kita efek kesehatan secara ragawi dan spiritual. Namun tentu saja seringkali kita bisa merasakan lapar dan mulai melamun akan makan apa nanti.
Salah satu kebiasaan yang sering terjadi saat puasa adalah 'balas dendam' alias banyak makan saat berbuka. Namun belum sampai tuntas makanan kita, kok perut sudah kekenyangan sekali ya?
Mungkin cara berbuka Anda salah. Makan banyak setelah berbuka bisa jadi malah membuat Anda mudah ngantuk dan lemas. Lalu bagaimana cara berbuka yang benar? Cek informasi berikut ini.

Bukan Berbuka Dengan Yang Manis
Sebenarnya, aturan untuk berbuka dengan yang manis belum begitu jelas. Namun salah satu makanan yang dianjurkan untuk dimakan setelah berbuka adalah kurma atau air putih.
Hal ini bukan karena manisnya rasa kurma, namun kandungan nutrisi di dalamnya yang berupa karbohidrat kompleks, sangat cocok untuk berbuka. Jangan pula mengonsumsi minuman atau makanan dengan gula yang tinggi agar lonjakan gula darah tidak cepat naik turun.

Sebaiknya Yang Hangat
Dibandingkan dengan makanan atau minuman dingin, pilih yang hangat. Makanan hangat (bukan panas) lebih ramah pada sistem pencernaan. Sehingga saat dikonsumsi, perut Anda tidak akan kaget atau sakit. Sayangnya, kebanyakan takjil atau minuman pembuka seringkali menggunakan bahan es.

Dalam Porsi Yang Cukup
Konsumsi makanan berbuka Anda dalam porsi yang cukup. Dengan demikian akan membuat Anda tidak cepat kenyang dan ngantuk. Ingat, Anda masih butuh energi untuk sholat tarawih nanti.

Makan Bertahap
Jangan balas dendam saat berbuka. Makanlah secara bertahap. Misalnya berbuka dengan kurma, dilanjutkan dengan sholat Maghrib, dilanjutkan dengan makan 3 suap nasi dan sayur. Kemudian sholat tarawih dan dilanjutkan dengan semangkuk kecil buah-buahan.
Cara makan bertahap ini bikin buka puasa Anda lebih nikmat daripada makan sekaligus tapi malah mudah kenyang dan menyisakan kantuk. Agar lebih nikmat dan mudah dicerna, makanlah perlahan-lahan.
Selain membuat Anda tidak cepat malas dan ngantuk, tips berbuka di atas juga membantu menjaga Anda tetap bugar sehingga puasa lancar. Selamat mencoba. (vemale.com)

Leave a Reply

Terima Kasih Telah Berkunjung

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KUMPUL DI SINI - Dawie Heart - Powered by Blogger - Designed by Garuda Indonesia Komunitas -